Geng Motor IMuT Berbagi Inspirasi di KICK Andy
Geng Motor Imut (GMI) yang diwakili oleh Arry Pellokila hadir di program Kick Andy Metro TV. Arry menceritakan tentang kegiatan terkini GMI di pulau Semau. Pulau Semau adalah salah satu pulau di NTT yang terletak di seberang kota Kupang.
Sejak tahun 2014 GMI yang sebelumnya berkegiatan secara sporadis dari kampung ke kampung, memutuskan untuk bekerja fokus di Pulau Semau agar dampak yang dihasilkan lebih terukur. Mereka membantu para petani dan peternak di 10 desa. Dengan bantuan GMI para petani dan peternak di Semau dapat meningkatkan produksi hasil pertanian sehingga menambah kesejahteraan mereka. Meski konsentrasi kegiatan mereka di Pulau Semau, namun sejumlah kegiatan terus berjalan di wilayah lain di Nusa Tenggara Timur. Geng Motor Imut sering diundang ke sejumlah kegiatan untuk berbagi informasi dan pengetahuan, praktik baik yang mereka lalukan. Selain itu GMI juga bekerja sama dengan komunitas-komunitas literasi di NTT diantaranya dalam membantu pengadaan buku.
Pada tanggal 10 Februari 2021, GMI Juga hadir dalam event diskusi online Live Instagram BaKTI. Diskusi yang digelar pada hari Rabu jam 14:00 sd 15:00 WITA ini pun dihadiri oleh Arry Pellokila sebagai penanggung jawab kegiatan GMI di Pulau Semau.
Selain update dari Geng Motor IMuT, berikut ini beberapa kabar baik dari praktik cerdas periode Januari - Maret 2021.
Ambulans Motor YKS (Yayasan Kesehatan untuk Semua), Adonada Flores Timur, NTT
Pada hari Kamis, 25 Maret 2021 bertempat di Gedung Kedutaan Jepang Jakarta, YKS yang diwakili oleh Bapak Mansetus Balawala melakukan penandatanganan kerja sama dengan Kedutaan Jepang. Penandatanganan kerja sama ini dalam rangka pengadaan armada Ambulans Laut, yang dijadikan sebagai sarana transportasi rujukan cepat, yang menghubungkan masyarakat di wilayah Adonara dan Solor dengan rumah sakit rujukan di Larantuka.
Seperti diketahui bahwa wilayah Adonara Flores Timur memiliki wilayah pulau-pulau sehingga diperlukan armada laut yang dapat melayani kebutuhan layanan kesehatan warganya.
Layanan ini nantinya diharapkan dapat membawa harapan baru bagi masyarakat Flores Timur dalam mengakses sarana transportasi rujukan cepat, yang tidak saja dengan segera membawa pasien rujukan, tetapi lebih dari itu memberikan kenyamanan bagi pasien selama pelayaran, karena kapal cepat ini dilengkapi fasilitas kesehatan standar untuk pasien.
Pertanian Alami Salassae, Bulukumba, Sulawesi Selatan
Kelompok Swabina Pedesaan Salassae (KSPS), mengadakan Sekolah Pertanian Alami dan Kampung Iklim yang disingkat Sekolah PAKI dimana kegiatannya dilaksanakan di Balai Komunitas. Pelaksanaan kegiatan akan berjalan selama kurun waktu empat semester (2 tahun) yang dimulai bulan Februari 2021. Adapun tujuan sekolah ini adalah:
- Meningkatkan dan mengupdate informasi tentang Pertanian Alami dan Kampung Iklim bagi peserta sekolah
- Menyiapkan trainer (pelatih) terlatih Pertanian Alami/Natural Farming dan Kampung Iklim
- Menciptakan organisatoris
Desa Salassae merupakan salah satu desa yang menerima penghargaan PROKLIM UTAMA tahun 2017 dan PROKLIM LESTARI tahun 2019 dari Kementerian LHK. Saat ini Pengurus baru KSPS memasukkan atau lebih tepatnya mengadopsi program pemerintah tersebut menjadi program organisasi untuk kepengurusan periode 2021-2024 dengan 2 agenda utama: 1) Ingin memastikan dijalankannya prinsip dan aksi PROKLIM di Desa Salassae, 2) Ingin bekerja sama dengan Kelompok Tani Alami dan pemerintah desa lainnya di Kabupaten Bulukumba untuk menjalankan program tersebut.
Gen Oil, Makassar, Sulawesi Selatan
Pada bulan Februari 2021, Gen Oil mengirimkan 1 (satu) unit mesin pengolah jelantah menjadi biodiesel ke Bogor yang dipesan oleh sebuah sekolah pesantren yang bernama Nurul Iman. Mesin ini berkapasitas produksi 4000 liter sekali beroperasi. Jadi, selain mengolah sendiri minyak jelantah yang mereka kumpulkan, Gen Oil juga memproduksi mesin pengolahnya untuk dijual kepada pihak yang juga ingin mengolah jelantah menjadi biodiesel.
Saat ini Gen Oil juga sedang mempersiapkan 3 unit mesin pengolah jelantah lagi yang sudah dipesan oleh pemerintah Kota Padang, Sumatera Barat, pemerintah Kabupaten Maros dan juga Pangkep Sulawesi Selatan masing-masing sebanyak 1 (satu) unit.
PANADA (Portal Analisis Data Berbasis Peta), Kota Manado, Sulawesi Utara
Ibu Liny Tambayong sebagai kepala Bappelitbangda Kota Manado dan penanggung jawab Big Data PANADA Lini hadir sebagai salah satu narasumber pada kegiatan Inspirasi BaKTI Virtual pada tanggal 18 Maret 2021. Bersama Sekretaris Bapenda Maluku Tenggara dan Sekjen Seknas Fitra, Ibu Liny Tambajong berbagi inspirasi terkait praktik cerdas PANADA LINI (Portal Analisis Data Berbasis Peta Lintas Instansi) dalam evet regular BaKTI yang mengangkat tema Sistem Online untuk Transparansi dan Akuntabilitas. Diskusi diikuti kurang lebih 60 peserta dari seluruh Indonesia.
Tim Siaga Bencana Desa Sembalun, Lombok Timur, NTB
Dalam rangka meningkatkan kapasitas pengetahuan masyarakat terkait dengan pengurangan risiko bencana, Wahana Visi Indonesia (WVI) Respons Tanggap Bencana Gempa Lombok menggandeng para anggota Tim Siaga Bencana Desa (TSBD) untuk melakukan sosialisasi pada 30 dusun yang berada di Kecamatan Sembalun, Lombok Timur. Kegiatan ini berfokus untuk memberikan informasi kepada masyarakat terkait pencegahan dan tindak lanjut aktivitas saat bencana terjadi. Kegiatan yang berlangsung selama satu hari ini berfokus pada materi pengurangan risiko bencana. Pelatihan tersebut berkaitan dengan pengenalan dasar First Aid Kits dan bagaimana melakukan simulasi kebencanaan.
Bank Waktu Adonara, Flores Timur NTT
Mall Ladang Jagung sebagai inovasi pengembangan dari Praktik Cerdas Bank Waktu masuk dalam Top 10 Kompetisi Penghargaan Pembangunan Daerah (PPD) 2021 yang diadakan oleh BAPPENAS. Mall Ladang Jagung diikutkan dalam kompetisi ini oleh Bappeda Kabupaten Flores Timur. Kompetisi Penghargaan Pembangunan Daerah (PPD) adalah sebuah event tahunan yang digelar oleh BAPPENAS. PPD dilatarbelakangi sebuah filosofi sederhana, yaitu keberhasilan pelaksanaan pembangunan nasional juga ditentukan keberhasilan daerah dalam menyiapkan perencanaan, pelaksanaan dan pencapaian pembangunan daerah yang baik. Oleh karena itu, peningkatan keterpaduan pelaksanaan pembangunan pusat dan daerah adalah bentuk pengendalian pembangunan yang harus dilakukan secara berkelanjutan.
Penilaian tersebut merupakan evaluasi pembangunan di daerah yang dilakukan secara kreatif dan komprehensif melalui 3 tahap utama yaitu penilaian dokumen, presentasi, wawancara dan verifikasi. Dengan masuknya Mall Ladang Jagung pada Top 10 PPD ini maka, praktik cerdas ini berkesempatan untuk maju pada tahapan penilaian selanjutnya (tahapan ke-3).
Untuk mengetahui informasi mengenai praktik cerdas (artikel dan video) sila mengunjungi link berikut: https://praktikcerdas.bakti.or.id