Penguatan Kapasitas Kelompok Konstituen, POKJA, dan KPD
Kegiatan penguatan kapasitas kepada kelompok konstituen/POKJA/KPD Program INKLUSI-BaKTI telah dilakukan di tujuh wilayah kabupaten/kota, yaitu Maros, Ambon, Lombok Timur, Kupang, Kendari, Tana Toraja, dan Parepare. Kegiatan ini menghadirkan Kelompok konstituen/POKJA/KPD yang khususnya pendamping kasus, selain itu hadir juga perwakilan dari UPTD PPA, Dinas Kependudukan dan Pencatatan sipil, dan Dinas Sosial.