Audiensi Program WASH Kerja Sama UNICEF dan BaKTI untuk Sanitasi Aman di Kabupaten Pinrang
Penyelenggaraan sanitasi di kabupaten Pinrang saat ini telah memasuki tahap pengelolaan sanitasi aman. Untuk itu, pemerintah daerah tengah menyiapkan infrastruktur, regulasi, kelembagaan, dan sarana prasarana untuk pengelolaan air limbah domestik yang mendukung pengelolaan sanitasi aman. Untuk mendukung hal tersebut, program Water Sanitation and Hygiene (WASH) kerjasama UNICEF dan BaKTI bekerja sama dengan Dinas PUPR Kabupaten Pinrang telah melaksanakan sejumlah upaya terutama dalam dan penguatan pendataan pelanggan operator pengelola lumpur tinja dan pelibatan sanitarian dalam melakukan inspeksi sarana sanitasi setempat. Pada saat yang sama kampanye sanitasi aman dan monitoring tangki septik aman ditingkatkan melalui kerja sama Dinas PUPR, Dinas Kesehatan/Puskesmas, dan pemerintah desa dan kelurahan di Kabupaten Pinrang. Di tingkat pelanggan rumah tangga, sosialisasi tentang tangki septik kedap yang berstandar SNI pun terus digalakkan.
Dalam bulan Agustus 2022 ini, program WASH kerjasama UNICEF dan BaKTI kembali mengupayakan adanya model tangki septik aman yang berstandar SNI di Kabupaten Pinrang untuk meluaskan akses sarana sanitasi aman di tingkat rumah tangga melalui kegiatan Rehabilitasi Tangki Septik Berstandar SNI. Sebagai rangkaian dalam kegiatan ini, tim program WASH kerjasama UNICEF dan BaKTI mengadakan audiensi bersama pemerintah Kabupaten Pinrang pada 24 Agustus 2022. Bertempat di Kantor Bupati Kabupaten Pinrang, audiensi ini dihadiri oleh Bupati Kabupaten Pinrang, Bappelitbangda, Dinas PUPR dan Kelompok Kerja Perumahan dan Kawasan Permukiman Kabupaten Pinrang.
“Sejumlah capaian telah kami peroleh terkait sanitasi aman. Kami memang memiliki komitmen dalam upaya mewujudkan sanitasi aman di Kabupaten Pinrang. Dalam hal ini UNICEF telah banyak terlibat mendukung Kabupaten Pinrang dalam mewujudkan capaian-capaian tersebut.” Ungkap Andi Irwan Hamid, Bupati Kabupaten Pinrang.
Proses rehabilitasi tangki septik kedap yang berstandar SNI akan dilakukan untuk lima buah tangki septik di pusat kota Kabupaten Pinrang. Rehabilitasi ini akan berlangsung di Kecamatan Watang Sawitto dan ditargetkan akan rampung pada September 2022 mendatang. Proses rehabilitasi tangki septik ini sendiri telah diawali dengan identifikasi tangki septik yang terjangkau penyedotan dan pelanggan program Layanan Lumpur Tinja Terjadwal (LLTT), maupun Layanan Lumpur Tinja Tidak Terjadwal (LLTTT). Kegiatan audiensi ini pun dilanjutkan dengan kunjungan ke lokasi IPLT (Instalasi Pengolahan Lumpur Tinja) Kabupaten Pinrang. IPLT yang terletak di Kecamatan Watang Sawitto ini sendiri telah difungsikan oleh lembaga operator UPT PALD sejak tahun 2015.